Senin, 24 Agustus 2015

Beberapa "Kesalahan" Saat Membangun Saluran

Beberapa "Kesalahan" Saat Membangun Saluran - Selamat datang di situs kami yang membahas tentang Desain Rumah, pada artikel yang sedang anda baca ini mengenai Beberapa "Kesalahan" Saat Membangun Saluran, saya mencoba untuk membuat ulasan tentang ini secara lengkap dan semoga apa yang kami sampaikan di dalam Artikel Teori Bangunan, dapat memberikan manfaat untuk kita semua. Berbagai ide cantik dan kreatif seputar desain rumah yang Ok untuk kita jadikan referensi, selamat berkreasi dan jangan lupa untuk membagikan ke sosial media anda semua.

Judul : Beberapa "Kesalahan" Saat Membangun Saluran
link : Beberapa "Kesalahan" Saat Membangun Saluran

Baca juga


Beberapa "Kesalahan" Saat Membangun Saluran

Saluran air merupakan salah satu bagian penting yang tidak boleh terlewatkan dalam sebuah penataan lingkungan, karena memang fungsi dari saluran air sangatlah penting. Apalagi saat musim hujan, saluran air memiliki manfaat yang saat terlihat, banjir menjadi sebuah ancaman yang nyata saat saluran air tidak ada atau tidak berfungi.
Saluran drainase
Untuk pembangunan saluran yang sudah melewati perencanaan matang, tentu tidak banyak kendala yang di hadapi pada saat pelaksanaan maupun setelah saluran tersebut difungsikan, namun tak jarang banyak saluran yang akhirnya tidak berfungsi atau sia-sia karena beberapa kesalahan yang entah itu disengaja maupun karena kurangnya sebuah perencanaan matang. 

Dari apa yang pernah saya temui dibeberapa tempat, ada beberapa "kesalahan" yang menyebabkan saluran tidak berfungsi atau berfungsi tidak maksimal,diantaranya adalah:

Kurang memperhatikan tinggi rendah saluran.
Saya pernah menjumpai beberapa saluran yang tinggi rendahnya tidak jelas. Air tidak dapat mengalir dengan maksimal, saat debit air besar mungkin tidak begitu kelihatan, namun pada saat debit air kecil akan sangat nampak, sehingga menimbulkan genangan air. Ini merupakan sebuah masalah baru, sebab jika air menggenang terlalu lama bisa berpotensi menjadi sarang nyamuk.

Bibir saluran lebih tinggi dari permukaan jalan.
Mungkin ini sering ditemukan, banyak yang kurang memperhatikan hal ini. Memang secara fungsi saluran terpenuhi, namun akan menjadi sebuah masalah saat air yang berada di jalan tidak dapat masuk kedalam saluran. Saat air di jalan tidak masuk ke saluran, otomatis akan mengalir di badan/bahu jalan sehingga berpotensi menimbulkan kerusakan pada jalan.

Dimensi saluran yang kurang besar
Dalam membangun saluran perlu diperhatikan dimensi saluran, perlu diperhitungkan debit air yang akan melewati saluran tersebut. Terkadang saluran yang sudah dibangun dimensinya kurang besar sehingga tidak dapat menampung debit air yang ada, hal ini tentu saja mengakibatkan fungsi saluran tidak maksimal.

Fungsi saluran yang tidak jelas
Banyak kita jumpai saluran yang mempunyai fungsi ganda, baik untuk saluran limbah rumah tangga dan juga untuk saluran drainase. Padahal, semestinya saluran air limbah dan saluran drainase terpisah, atau bisa jadi satu dengan desain yang sesuai standar. Namun sering saya jumpai saluran limbah yang juga berfungsi sebagai saluran drainase.

Pangkal-ujung saluran yang tidak jelas
Saluran akan berfungsi secara maksimal saat ada pembuangan akhir yang jelas. Pernah saya jumpai sebuah saluran yang tidak berfungsi karena pembangunannya tidak sampai pada pembuangan akhir. Saluran terhenti ditengah jalan, dan hal ini tentu saja akan menjadi sebuah masalah baru, selain pembangunan saluran yang sia-sia, secara kesehatan juga berpotensi menimbulkan masalah karena bisa saja akan menjadi sarang nyamuk.

Nah, hal-hal diatas hanya beberapa contoh saja, mungkin masih ada faktor-faktor lain yang merupakan "kesalahan" dalam pembangunan saluran. Intinya, dibutuhkan perencanaan yang matang sebelum saluran dibangun. Semoga bermanfaat.

Baca juga ilmu pelet wanita ampuh


Selesai artikel Beberapa "Kesalahan" Saat Membangun Saluran

Kami berharap dengan artikel Beberapa "Kesalahan" Saat Membangun Saluran ini, mudah-mudahan bisa menjadi sumber inspirasi dan berbagi tentang dunia desain rumah arsitektur interior dan exterior. Sampai ketemu lagi di artikel kami selanjutnya

Anda saat ini sedang membuka halaman Beberapa "Kesalahan" Saat Membangun Saluran dengan alamat link http://desainrumah-miau.blogspot.com/2015/08/beberapa-saat-membangun-saluran.html


Dapatkan Sample GRATIS Produk sponsor di bawah ini, KLIK dan lihat caranya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar